[Review] Asus Zenfone Selfie, selfie tiada lawan!

Asus ZenFestival 2015 di penghujung akhir tahun 2015 tepatnya tanggal 19 November 2015 sekaligus menelurkan 4 varian baru dari keluarga Zenfone series yaitu ZenFone 2 Deluxe Special Edition, ZenFone 2 Laser, ZenFone Max, dan ZenFone Selfie. Salah satunya yang akan kita bahas kali ini adalah yang mempunyai dual flash dan dual kamera 13MP atau yang di kenal dengan Asus Zenfone Selfie dengan kode Z00UD. Dari namanya sudah dapat diterka bahwa fitur utama yang ingin ditonjolkan adalah kamera depannya yang mempunyai resolusi tinggi untuk selfie (memotret diri sendiri) dan dengan fitur tambahan laser focus serta dual tone LED flash. Smartphone ini sudah dapat ditemui dipasaran dengan kisaran harga 2.8jt dan aksesoriesnya juga sudah dapat kita temui di online store yang cukup terkenal.

Paket


Dalam paket penjualannya seperti biasa terdapat smartphone, kabel charger yang sekaligus sebagai kabel data serta adaptornya, manual dan kartu garansi, tidak ditemukan headphone walaupun masih ada 1 blok tempat yang tersisa yang kemungkinan di negara lain disertakan. Pada kotak yang kami terima terdapat label stiker TAM dan pada bagian belakang tertera di import oleh PT. Erajaya Swasembada TBK.

Spesifikasi & Design
Asus Zenfone Selfie dengan kode ZD551KL menggunakan Qualcomm Snapdragon 615 dengan 8 core (fabrikasi 28nm), 3GB ram, 32GB storage internal, Adreno 405 @550Mhz grafis, Lolipop 5.0.1 (sekarang sudah 5.0.2), 13MP kamera depan dan belakang, dual tone flash depan dan belakang, laser auto focus (0.03 s), Asus Sonic Master speaker dan besar layar 5.5” (1080x1920p – 403 dpi). Smartphone ini cocok sekali digunakan untuk kawula muda yang mendambakan kecepatan, besar layar yang sesuai dan terutama jaringan super cepat terupdate saat ini yaitu koneksi 4G (LTE) di kedua buah slot kartunya, WiFi 802.11 b/g/n/ac  dan hanya seberat 107g serta baterai 3000mAh Li-Po.


Dengan design yang terinspirasi dari Zen, Asus tetap menghadirkan design berkualitas pada smatphone ini seperti ketebalan yang hanya 3.9mm menjadikan Zenfone Selfie nyaman digenggam berkat paduan design arc (melengkung) pada sisi belakang yang sekaligus menjadi cover untuk mengakses baterai dan slot kartu. Tombol suara dijadikan sejajar dengan kamera dan dual tone flash secara simetris menjadikannya tambah elegan. Walau penutup cover dan tombolnya terbuat dari plastic namun dengan teknologi NCVM molding dapat menghasilkan tampilan metal dan gradiasi yang solid sehingga tetap ringan ketika digenggam. 

Testing, Software & Benchmark

Kamera depan dan belakang, kami menggunakan setting default pada kamera belakang (13MP auto) dan kamera depan di set (13MP beautification) karena biasanya kamera depan digunakan untuk selfie maka fitur beautification sebaiknya diaktifkan untuk mempercantik hasilnya. 
Kamera Belakang 13MP Auto
Kamera depan 13MP Beautification


Kamera belakang 13MP Auto

Kamera depan 13MP Beautification
Kesimpulan: dari pengambilan gambar tersebut walaupun posisi kamera sama terlihat kamera depan lebih luas yang mana memang lebih berfungsi untuk selfie.

CPU-Z (1.17), software ini membaca spesifikasi dari Zenfone Selfie.







Quadrant Standard (2.1.1), software ini mengkalkulasi CPU, I/O and 3D graphics benchmark dan dijadikan dalam satu index point.

Nena Mark2 (2.4), software ini melakukan testing kemampuan GPU dengan engine OPENGL 2.0 dengan tingkat kompleks yang lebih tinggi dari versi 1 dan mendukung resolusi yang lebih tinggi.

Antutu Benchmark (6.0), software ini melakukan testing secara keseluruhan dari smartphone mulai dari grafis 3D, CPU, user interface dan ram dengan proporsi yang seimbang.

Multi Touch (bagian dari antutu), testing kemampuan jumlah sentuhan pada layar kaca android.

Passmark Performance Test Mobile (1.0.4000), pioneer di bench software PC kali ini tersedia pada perangkat android. Benchmark sintetik pada CPU, Disk, Memory, grafis 2D dan 3D.


Vellamo (3.2), software ini dikembangkan langsung oleh Qualcomm untuk testing kemampuan dan koneksi browser serta multi core dari CPU.


Kesimpulan

Dengan fitur terkini dan design yang dapat memenuhi kebutuhan pasar kawula muda, Asus Zenfone Selfie sangat menarik pada bagian kameranya yang seringkali digunakan untuk kegiatan selfie tidak hanya kawula muda namun juga oleh penulis ketika melakukan trip dan melakukan foto bersama keluarga. Led flash yang juga terdapat pada bagian depan berfungsi sekali ketika pencahayaan di sekitar lingkungan anda cukup temaram, berhubungan dengan privasi maka kami hanya dapat menampilkan foto area pemandangan saja dan untuk menunjukkan hasilnya kami sertakan pada ulasan diatas sebagai pembanding kamera depan dan belakang. Dari kegiatan foto yang seringkali kami lakukan pada objek indoor maupun outdoor, Asus Zenfone Selfie tidak kesulitan menangkap gambar dengan cepat karena mempunyai fitur laser auto focus dengan kecepatan 0.03 detik sehingga kami tidak kehilangan momen yang ingin ditangkap pada kamera.

Untuk sisi storage bisa diakui 32GB untuk saat ini merupakan sangat mewah, ini terbukti dari sekitar 90an aplikasi yang penulis pakai menghasilkan sisa kapasitas 16GB saja walaupun penulis juga menggunakan memory external 32GB sebagai storage tambahan untuk menyimpan dokumen lainnya. Kami menginstall lebih dari 15 aplikasi benchmark, 15 aplikasi soc-med, 10 aplikasi foto, 15 aplikasi online store dan sisanya aplikasi office, hobby dan tools management / maintenance, tidak menjadikan Zenfone Selfie lambat ataupun hang. Satu-satunya kendala lambat adalah ketika koneksi internet dari provider kadang bengong ketika mendaat sinyal 4G ini juga terjadi ketika kami menggunakan PC, mungkin kedepannya koneksi provider simcard akan lebih di perbaiki mengingat dijaman sekarang ini semuanya sudah berbasis cloud computing kehandalan konektifitas menjadi andalan utama.

Dengan grafis Adreno 405, ram 3GB dan storage yang memadai untuk instalasi game terkini yang memakan ruang 2 hingga 5GB, membuat Asus Zenfone Selfie memadai untuk memainkan game terbaru sekalipun walau perlu di setting dengan medium quality mengingat kelas processornya memang ditujukan untuk kelas mainstream bukan high-end, namun untuk game online macam Castle Clash/Duel Otak dapat memberikan tampilan yang natural dan memukau.

Salah satu aplikasi yang sangat kami favoritkan diantara semua aplikasi yang ada secara built-in di Asus Zenfone adalah Asus Backup dan Auto Start Manager, Asus Backup ini memungkinkan kita membackup secara penuh dari data sampai user ID kita sehingga memudahkan kami ketika harus melakukan review Asus Zenfone series lainnya dan Auto-Start Manager membuat kami tidak perlu melakukan rooting pada Asus Zenfone series.

Dipasarkan dengan rentang harga 2.8jt menjadikan Asus Zenfone Selfie pesohor dikelasnya dengan fitur unggulan dual kamera-dual LED flash, sampai saat ini belum ada fitur dan harga yang menyamai smartphone ini sehingga bisa dipastikan merupakan produk yang tanpa lawan. Jika anda yang mendambakan storage besar (32GB), ram memadai (3GB), kamera super cepat dengan resolusi tinggi depan-belakang (13MP) dan layar yang cukup sedang (5.5’) maka hanya dapat ditemui oleh Asus Zenfone Selfie, walau mengusung fitur kamera depan namun smartphone ini juga merupakan all around smartphone yang bisa anda miliki saat ini. Ayo beli sekarang, anda tidak akan kecewa seperti saya!

Well done ASUS !

Komentar

Postingan populer dari blog ini

HummingBad alias Shedun Ancaman Baru Perangkat Android

Spesifikasi dan harga Samsung galaxy J3 Prime

Adobe Acrobat Pro DC 2015.016.20041 Full