Spesifikasi Samsung Galaxy J2, Harganya Cukup Murah Lho...!!!

Ok, kali ini kita bakal ngintip spesifikasi smartphone Samsung Galaxy J2 yg merupakan ponsel seri Entry-Level sebagai penerus seri sebelumnya yaitu Samsung J1. Dengan banderol harga dibawah 2 jutaan Seri Galaxy J2 ini termasuk smartphone murah dari Samsung yang udah beredar dipasaran Indonesia. Seri ini udah membawa layar yg cukup luas dengan teknologi Super AMOLED serta LED Flash dibagian kamera depan jd kalo buat selfi nggak keliatan buram macam warung remang-remang he he :-D.

Lihat juga spesifikasi Samsung Galaxy J5

Untuk spesifikasi display smartphone Samsung Galaxy J2 ini sudah membawa teknologi Super Amoled seluas 4.7 Inchi, walau pun dengan resolusi masih qHD 540 x 960 pixels serta pixel density sampai 234ppi tapi tampilannya sudah cukup cerah dan tajam dan harap maklum kalo belum membawa proteksi layar he he he.



Untuk spesifikasi dapur pacunya Samsung Galaxy J2 udah ditanamkan prosesor bikinan Samsung sendiri yaitu 1.3 GHz Quad Core Exynos 3475 mengusung teknologi 64 Bit, dengan ditemani RAM sebesar 1GB saja :-D GPU Mali-T720 bakal menjadi andalan untuk menampilakan grafis nya yg walaupun bukan GPU kelas atas tapi cukup lumayan untuk smartphone murah. OS yang dibawa adalah Android v5.1.1 Lollipop. Sedangkan untuk media penyimpanan Internal (ROM) cukup sebesar 8GB namun bisa diekspansi lewat microSD Card sampai ukuran 128GB. Dan adanya fitur "Smart Manager " memudahkan kita utk memeriksa informasi baterai, status penyimpanan, status memori dan pengaturan keamanan.

Samsung Galaxy J2 sudah membawa fitur Dual SIM Card (GSM-GSM) dengan Micro-SIM. Konektivitasnya sudah termasuk Wi-Fi, GPS, Bluetooth, FM, 4G LTE yg pastinya bakal memberikan pengalaman berinternet dengan kecepatan cukup tinggi asaaalll.... daerah sampeyan udah tercover jaringan 4G LTE & nggak di PHP-in sama operatornya ha ha :-) selain itu smartphone ini juga dilengkapi berbagai sensor termasuk Proximity sensor serta Accelerometer.

Samsung Galaxy J2 dilengkapi kamera utama 5 MP dengan fitur autofocus serta bukaan f/2.2, hasil jepretan kameranya pun sudah cukup lumayan cerah, berkualitas tinggi dan bebas noise, bahkan dalam kondisi pencahayaan yang minim dengan adanya LED Flash memungkinkan hasil tidak burem. Kamera utamanya juga mendukung video beresolusi 720p pada 30 fps. Nah pada kamera depannya yg sebesar 2 MP udah ada LED Flash juga.

Spesifikasi Samsung Galaxy J2



Release dateSeptember 2015
Form factorTouchscreen
Dimensions (mm)136.50 x 69.00 x 8.40
Battery capacity (mAh)2000
Removable batteryYes
ColoursBlack, White, Gold
SAR valueNA
Screen size (inches)4.70
TouchscreenYes
Resolution540x960 pixels
Processor1.3GHz  quad-core
Processor makeExynos 3475
RAM1GB
Internal storage8GB
Expandable storageYes
Expandable storage typemicroSD
Expandable storage up to (GB)128
Rear camera5-megapixel
FlashYes
Front camera2-megapixel
Operating SystemAndroid 5.1
Wi-FiYes
Wi-Fi standards supported802.11 b/ g/ n
GPSYes
BluetoothYes, v 4.10
NFCNo
InfraredNo
USB OTGYes
Headphones3.5mm
FMYes
Number of SIMs2
SIM 1
SIM TypeMicro-SIM
GSM/ CDMAGSM
3GYes
4G/ LTEYes
Supports 4G in India (Band 40)Yes
SIM 2
SIM TypeMicro-SIM
GSM/ CDMAGSM
3GNo
4G/ LTENo
Compass/ MagnetometerNo
Proximity sensorYes
AccelerometerYes
Ambient light sensorNo
GyroscopeNo
BarometerNo
Temperature sensorNo

Komentar

Postingan populer dari blog ini

HummingBad alias Shedun Ancaman Baru Perangkat Android

Tutorial menampilkan lirik di aplikasi musik xiaomi

Daftar Harga Dan Spesifikasi Apple iPhone 4S 32GB Terbaru